Cara Menghilangkan Goresan di Kacamata yang Efektif

Lensa memang sangat mudah mengalami goresan tanpa disengaja, misalnya ketika jatuh, tergores benda lain atau perawatan dan cara membersihkan lensa yang salah. Goresan pada lensa biasanya mengganggu penglihatan dan sangat tidak nyaman. Oleh sebab itu, simak cara menghilangkan goresan di kacamata berikut.

Cara menghilangkan goresan di kacamata photochromic

Baking Soda

Photochromic umum digunakan di luar ruangan untuk membantu menangkal sinar radiasi ultraviolet. Jika kamu belum tau apa itu kacamata photochromic, maka simak terlebih duhulu artikel sebelumnya ya. 

Lensa photochromic cukup rentan terkena goresan. Akan tetapi, kamu tidak perlu khawatir. Cara menghilangkan goresan di kacamata photochromic sangat mudah. Ikuti cara berikut ini.

1. Oleskan baking soda

Soda kue biasa dipakai dalam pembuatan kue dan kebutuhan rumah tangga. Siapkan baking soda yang boleh dicampurkan dengan air dengan perbandingan 1:1. Campurkan bahan di mangkuk kecil bersih dan aduk merata sampai teksturnya seperti pasta kental. Lalu oleskan campuran ini pada permukaan lensa yang tergores dengan jari atau kapas dan gosok perlahan. Jangan menggosok terlalu keras.

2. Bilas dengan air dingin

Bilas seluruh permukaan kacamata memakai air dingin. Tidak perlu menggunakan air panas ataupun hangat.

3. Keringan dengan kain microfiber

Langkah terakhir dari cara menghilangkan goresan di kacamata photochromic adalah mengeringkan lensa dengan kain microfiber. Kamu juga bisa membersihkan baking soda yang masih tertinggal meskipun sudah disiram dengan air.

Cara menghilangkan goresan di kacamata hitam

Oleskan Baking Soda copy

Kacamata hitam juga rentan terkena goresan, terutama ketika dibawa berlibur ke pantai. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengatasinya.

1. Siapkan krim etsa kaca

Krim etsa kaca terbuat dari asam fluorida yang mampu menyingkirkan masalah lensa tergores tanpa merusak materialnya.

2. Oleskan krim etsa kaca

Oleskan krim pada permukaan lensa secara merata. Jangan sampai melewatkan bagian yang tergores.

3. Diamkan 

Langkah berikut dari cara menghilangkan goresan di kacamata hitam sangat penting. Jika bagian yang tergores sudah tertutup sempurna dengan krim etsa kaca maka kamu bisa diamkan selama beberapa menit. Namun jangan sampai lebih dari 5 menit karena produk yang cukup mahal tersebut akan berisiko merusak material lensanya.

4. Bilas dan keringkan

Setelah krim etsa kaca mengering, bilas dengan air bersih dan keringkan dengan kain microfiber atau lap halus.

5. Goresan akan menghilang

Krim etsa kaca tidak akan luntur ketika terkena air namun akan mengelupas seiring dengan hilangnya goresan pada lensa. Jadi saat membilas tidak perlu menggaruk krimnya.

Cara menghilangkan goresan di kacamata minus

Cairan Pembersih Kaca Mobil Layar Komputer copy 1

Kacamata minus biasa dipakai setiap hari dan intensitasnya yang begitu padat membuat lensa mudah sekali tergores. Kamu tidak harus memakai produk pembersih khusus, namun bisa menerapkan cara di bawah ini.

1. Cairan pembersih kaca mobil atau layar komputer

Ada dua jenis cairan pembersih yang mampu mengatasi lensa tergores yaitu cairan pembersih kaca mobil dan pembersih layar komputer. Cairan pembersih kaca mobil bukan hanya mampu membersihkan kendaraan, namun juga menyingkirkan goresan pada lensa bahkan memelihara kelembapannya.

Alternatif lainnya ialah menggunakan cairan pembersih layar komputer. Keunggulan dari produk ini adalah menyingkirkan goresan sekaligus menyingkirkan berbagai debu dari permukaan lensa.

2. Usapkan cairan pembersih dengan tisu

Cara menghilangkan goresan di kacamata memakai cairan pembersih kaca mobil adalah dengan meneteskannya pada satu lembar tisu atau kain. Tuangkan sedikit saja dan usapkan tisu pada permukaan lensa yang tergores memakai gerakan memutar. Lakukan secara perlahan hingga goresannya tampak memudar dan lensa terlihat jernih.

3. Bilas dan keringkan

Langkah terakhir adalah pembilasan pada seluruh permukaan kacamata. Setelah itu, kamu bisa keringkan dengan kain bersih. Pastikan kain kain dalam kondisi kering. 

Jangan lupa untuk selalu merawat kacamatamu dan menjaga kebersihannya karena perawatan yang benar akan mencegah goresan di lensa. Kamu juga perlu mengetaui bagaimana cara membersihkan kacamata yang benar.

Jika kamu butuh bantuan lebih lanjut mengenai cara menghilangkan goresan di kacamata. Silahkan datang ke SATURDAYS dan staff kami dengan senang hati akan membantu